Fitur Hosting WHPLUS: Space Besar, Fitur Standard, Tapi Lengkap
Hosting ini menggunakan cPanel sebagai pengontrol utama fitur-fiturnya. Harga yang murah tentu saja sebanding dengan fitur yang Anda dapat. Tidak ada SEO tools dan software pengaman serta antivirus tambahan dalam cPanel dari Whplus. Meski demikian sudah terdapat fitur pengaman standar seperti IP Blocker, Leech Protection dan Virus Scanner. Sayangnya, tidak ada fitur anti DDoS yang mengamankan Anda dari serangan
Kelebihan utama dari layanan hosting Whplus adalah ruang penyimpanan yang lega, jumlah addon domain banyak, bandwith dan email yang tidak terbatas. Seluruh keuntungan tersebut dapat Anda nikmati dengan harga yang relatif lebih hemat dibandingkan 10 hosting terbaik di Indonesia lainnya.
Untuk cloud hosting combo 1 GB misalnya, dengan membayar Rp. 45.000 per-3 bulan, Anda akan mendapat ruang penyimpanan sebesar 1 GB. memory 1 MB, 5 buah addon domain, dan bandwidth tak terbatas. Jadi, hosting Whplus sangat cocok bagi Anda yang ingin memiliki banyak situs, namun dana Anda terbatas. Misalnya pemilik Usaha Bisnis Kecil Menengah yang mencoba meluaskan jangkauan melalui situs jual beli online.
Oh, iya. Whplus juga memberikan sertifikat SSL Lets encrypt gratis, lho! Jadi, Anda bisa mengamankan aliran data yang terjadi di situs Anda dari serangan peretas hitam. Tanpa perlu mengeluarkan biaya sertifikat SSL tambahan!
Untuk urusan instalasi CMS, cPanel dari hosting Whplus sudah dilengkapi dengan Softaculous app installer. Autoinstaller tersebut sudah dilengkapi dengan lebih dari 400 jenis installer CMS populer. Jadi, Anda hanya tinggal memilih CMS yang ingin ada install, maka software ini akan membantu Anda menginstallnya di server yang Anda miliki.
Sayangnya, software optimasi website yang diberikan juga standard cPanel. Pada menu Optimize Website, Anda akan menemukan alat kompresi konten untuk mengkompresi konten website Anda. Dengan demikian, situs Anda akan lebih ringan dan lebih cepat diakses.
Nah, jika disimpulkan, fitur yang diberikan standard saja, tidak selengkap hosting provider lain yang lebih mahal. Namun, fitur-fitur yang diberikan Whplus sudah lebih dari cukup untuk membangun situs pribadi atau UKM sederhana.