Kami memberi peringkat vendor berdasarkan pengetesan dan penelitian yang ketat, tetapi juga mempertimbangkan umpan balik Anda dan perjanjian komersial kami dengan penyedia. Halaman ini berisi tautan afiliasi. Pengungkapan Iklan

Adobe Express Review 2024 – Apakah Sesuai Dengan Nama Besar Adobe?

Andrea Schlottman Ditulis oleh: Andrea Schlottman

Adobe Express dibuat oleh tim yang sama yang menangani Illustrator dan Photoshop. Namun tidak seperti perangkat lunak profesional Adobe, platform sangat ramah pemula. Sayangnya, dengan adanya kemudahan pemakaian, ada kekurangan dalam hal opsi kustomisasi dan hak komersial.

Ringkasan

💎Jenis LayananPembuat logo DIY
🚀Bisa dicobaYa
📁Format FileFile PNG & JPEG
🔄Revisi GratisTidak
Bersama Pengecer Khusus untuk Cloud WordPress

Pembuat Logo Gratis dari Pemain Top Industri Desain

Adobe Express free logo creator - homepage screenshot

Adobe telah menjadi standar terkemuka untuk perangkat lunak pengeditan foto dan grafik vektor profesional sejauh orang dapat mengingat. Namun, Adobe Express, platform desain DIY (Swa-Karya) perusahaan ini, relatif baru.

Selain logo, Anda juga dapat menggunakan Adobe Express untuk membuat postingan media sosial, laman web, dan video singkat. Platform ini tersedia dalam enam bahasa:

  • Inggris
  • Prancis
  • Jerman
  • Italia
  • Portugis
  • Spanyol

Anda dapat mendesain logo Anda dalam bahasa-bahasa tersebut dan banyak lagi yang lainnya. Saya telah menguji bahasa Thailand, Jepang, Rusia, India, dan China, dan semuanya bisa. (Namun, pilihan hurufnya agak terbatas untuk beberapa bahasa yang tidak menggunakan alfabet Latin.)

Jika Anda membutuhkan logo dalam bahasa Indonesia untuk pemakaian pribadi dan Anda membutuhkannya cepat, Adobe Express bisa jadi pilihan yang bagus. Namun, jika Anda membutuhkan logo untuk bisnis Anda dan Anda tidak ingin menggunakan huruf generik, saya sarankan untuk menyewa desainer logo profesional di Fiverr. Dengan biaya sebesar $5, Anda bisa mendapatkan logo khas yang dirancang khusus untuk Anda.

Fitur dan Kemudahan Penggunaan

Mudah untuk Digunakan tapi Fungsionalitasnya Sangat Terbatas

Pembuat logo DIY terbaik mengizinkan Anda untuk membuat sebuah logo profesional yang khas bahkan jika Anda benar-benar baru dalam hal desain. Pembuat logo Adobe Express cukup dapat bersaing dengan nama-nama besar di bidang ini, seperti Wix Logo Maker dan Tailor Brands, untuk keramahan-pemulanya. Tapi apakah dapat bersaing dengan keduanya dalam hal opsi-opsi kustomisasi dan fleksibilitas?

Untuk menghasilkan logo yang khas yang dapat Anda kustomisasi untuk bisnis Anda, Adobe Express memandu Anda melewati wisaya awalan cepat dengan tiga langkah berikut:

  1. Nama dan slogan perusahaan Anda.
  2. Pilih gaya logo.
  3. Pilih sebuah ikon.

Adobe Express logo maker screenshot - Choose a style

Setelah awalan yang cepat ini, Anda akan mendapatkan 45+ desain logo yang dapat dipilih.

Anda Akan Sejumlah Mendapatkan Desain Khas

Bila Anda sudah menguji banyak sekali pembuat logo sebagaimana yang telah saya lakukan, Anda akan mulai dapat melihat logo-logo yang mirip bermunculan berulang kali. Tapi pembuat logo Adobe Express menawarkan sejumlah variasi yang menarik pada desain-desain yang biasa dilihat. Contoh, berikut ini tiga gaya logo yang kreatif dan khas yang tidak pernah saya lihat dari pembuat logo yang lainnya:

Sample logo made with Adobe Express - Inner Peace Sample logo made with Adobe Express - Boutique Bouquets Sample logo made with Adobe Express - Pizza Heart

Jadi, untuk urusan desain yang menarik, Adobe Express jelas sekali menonjol. Tapi butuh lebih dari itu untuk membuat sebuah logo yang hebat.

Anda Mungkin Jengkel dengan Kurangnya Kustomisasi

Sayangnya, tata letak khas dari Adobe Express disertai dengan kekurangan besar: dibandingkan dengan pembuat logo yang lainnya, platform ini menawarkan sedikit sekali opsi kustomisasi. Dan maksud saya benar-benar sedikit sekali.

Pilihan Anda hanyalah merubah warna dan huruf. Bahkan, Anda tidak dapat memilih warna baru dari palet warna atau memilih huruf baru dari daftar tarik-turun. Malahan, Anda harus mengklik Color (Warna) atau Font (Huruf) untuk melewati opsi-opsinya, satu per satu.

Adobe Express logo maker screenshot - Logo editor

Anda bisa terus mengklik untuk mencoba warna dan huruf baru, tapi semua ini disajikan secara acak. Saya bahkan tidak tahu berapa banyak opsi yang dimungkinkan…tapi perkiraan saya sekitar 12 huruf dan 20 warna. Ini semacam tempat yang kurang bagus dari banyak hal untuk benar-benar melacak saat Anda terus mengklik, tapi tidak cukup untuk memberi Anda apa yang benar-benar Anda butuhkan.

Untuk kustomisasi logo yang lebih presisi dan canggih dalam sebuah editor yang juga ramah-pemula, Anda akan punya lebih banyak keunggulan bila menggunakan Wix Logo Maker.

Jika Anda ingin tahu lebih jauh tentang bagaimana semua platform yang berbeda tersebut menunjukkan keunggulannya, silakan cek pertandingan desain logo kami! Rekan saya telah mencoba semua layanan desain logo terkemuka untuk membuat logo baru terbaik bagi Website Planet. Baca perbandingan platform desain logo lengkapnya untuk melihat layanan desain logo mana yang jadi pemenangnya.

Anda Dapat Langsung Mengunduh Berkas-Berkas yang Berguna

Bila Anda sudah cocok dengan logo yang Anda hasilkan (atau setidaknya cukup senang untuk berhenti mengklik warna-warna dan huruf-huruf tanpa-henti), Anda harus membuat sebuah akun Adobe gratis untuk mengunduhnya.

Unduhan instan Anda mencakup empat berkas logo:

  • 3 PNG dalam warna penuh (full color), hitam, dan putih, termasuk latar belakang transparan
  • 1 JPEG dalam warna penuh (full color)

Untuk sebuah pembuat logo yang benar-benar gratis, format-format berkas ini memberi Anda fleksibilitas yang layak. Anda tidak akan dapat mencetak dalam skala besar, tapi bisa untuk penggunaan yang lebih kecil seperti sisipan-sisipan produk. Dan berkas-berkas transparan memudahkan penggunaan logo Anda secara daring tanpa menganggu latar belakang yang ada.

Namun ada kekhawatiran lain yang cukup besar: berkas logo Anda tidak disimpan. Meskipun saya harus mengatur akun Adobe Express untuk menggunakan platform ini, berkas logo saya hilang begitu saya menutup laman. Saya mencari di dasbor dan bahkan menghubungi dukungan pelanggan untuk meminta bantuan. Tidak ada keberuntungan…dan dukungannya, yah, tidak begitu mendukung (bahasan lebih lanjutnya di bawah ini).

Harga dan Dukungan

Logo Gratis untuk Diunduh…Tapi Tanpa Hak Komersial?

Platform pembuat logo Adobe ini gratis untuk digunakan, dan Anda dapat mengunduh logo Anda secara gratis. Namun, ada imbal-baliknya: Anda tidak mendapatkan hak komersial yang dibutuhkan.

Ikon Adobe bersumber dari The Noun Project, dan Anda bertanggung jawab untuk memeriksa apakah ikon Anda mengizinkan penggunaan komersial. Setelah beberapa pencarian, saya menemukan bahwa ikon yoga saya tidak menyertakan hak komersial. Itu berarti saya harus membayar untuk melisensikannya agar dapat menggunakan logo saya untuk banyak tujuan bisnis.

Adobe Express logo maker screenshot - Creative Commons license

Jadi tergantung pada ikon yang Anda pilih, “logo gratis” Anda mungkin bebas untuk dibuat tetapi tidak gratis untuk digunakan. Jika Anda tidak ingin berurusan dengan area abu-abu ini, Anda bisa menggunakan pembuat logo berbayar, atau bahkan menyewa desainer profesional dari Fiverr. Kedua opsi ini menjamin hak komersial dan kepemilikan penuh atas logo Anda.

Bagaimana Dengan Paket-Paket yang Ditingkatkan?

Melakukan peningkatan ke langganan Spark berbayar akan membuka kunci fitur tambahan, tetapi fitur berbayar ini tidak benar-benar menambah kemungkinan desain logo Anda. Misalnya, Anda dapat membayar untuk:

  • Menggunakan templat-templat media sosial premium, yang dapat Anda kustomisasi dengan mudah dan kemudian unduh untuk memposting pengumuman penjualan dan acara-acara penting lainnya di Facebook, Instagram, Twitter, dan lain-lain
  • Mengundang para kolaborator ke proyek-proyek
  • Mengunggah foto-foto Anda sendiri atau media yang lainnya
  • Mengakses dukungan 24/7 melalui telepon, email, obrolan, dan forum-forum

Untuk berlangganan, Anda dapat membayar secara bulanan atau tahunan dengan Visa, MasterCard, American Express, Discover, atau PayPal.

Dukungan Pelanggannya Terbatas dan Lambat

Huh. Sekarang saatnya untuk kembali ke pengalaman saya dengan bagian dukungan pelanggan.

Pertama-tama, sebagai seorang pengguna gratis, satu-satunya cara untuk mencapai dukungan Adobe adalah melalui sebuah tiket. Saya sangat bingung mengapa logo saya tidak disimpan, jadi saya membuka sebuah tiket untuk menanyakan bagaimana aturannya. Bagian dukungan membutuhkan waktu dua hari untuk memberikan jawaban pertama, dan jawaban kedua butuh waktu tiga hari. Namun begitu, permasalahannya tidak pernah terselesaikan. Saya tidak pernah menemukan logo saya atau menerima jawaban yang berguna tentang mengapa logo tersebut tidak disimpan.

Laman FAQ (Pertanyaan Umum) juga sama tidak membantunya. Saya tidak dapat menemukan satu pertanyaan pun yang terkait dengan pembuat logo Adobe Express, ini mungkin karena platform ini masih dalam tahap beta.

Bandingkan

Bandingkan Adobe Express dengan Para Kompetitornya?

1Fiverr Logo DesignBandingkanSkor Kami4.9Bandingkan
1LookaBandingkanSkor Kami4.8Bandingkan
1Adobe ExpressBandingkanSkor Kami4.0Bandingkan
1Logo Design GuruBandingkanSkor Kami2.9Bandingkan

Ulasan Adobe Express: Kesimpulan

Platform yang Bagus, Tapi Anda Mendapat Apa yang Anda Bayarkan

Jangan terintimidasi oleh mereknya; Adobe Express sangat mudah sekali untuk digunakan. Namun sekali lagi, dalam hal pembuat logo gratis, Anda benar-benar (tidak) mendapatkan apa yang (tidak) Anda bayarkan. Bagi saya, lebih baik membayar sedikit lebih untuk mendapatkan jauh lebih banyak – baik melalui platform profesional seperti Fiverr atau opsi berbayar DIY (Swa-Karya) seperti Wix Logo Maker.

Kelebihan
  • Antarmuka yang ramah pengguna tanpa ada kurva pembelajaran
  • Desain dan tata letak logo yang kreatif
  • Editornya mendukung banyak bahasa
  • Templat dan perkakas desain yang komprehensif

Kekurangan
  • Kustomisasi logo yang sangat terbatas
  • Logonya tidak dapat disimpan ke akun
Andrea Schlottman Andrea Schlottman
Andrea adalah penulis konten, penulis materi iklan, dan editor berpengalaman dengan kegemaran khusus dalam desain grafis, pengembangan ketahanan, melancong, dan literatur. Asli dari Texas, dia pernah tinggal keliling dunia dan sering melakukan perjalanan untuk menjelajah tempat-tempat baru dan mengunjungi keluarga di Jepang.
Ulasan pengguna
Jadilah yang pertama memberikan ulasan tentang Adobe Express dalam bahasa Indonesia!
Tulis Ulasan
Balas ke ulasan
Balas
Kunjungi Adobe Express
reply
id
Kesalahan
onclick="trackClickout('event', 'clickout', 'Visit User Reviews', 'adobe-express', this, true );"
View 1 reply
Lihat %d balasan
Berbagi dengan keluargaBerbagi dengan Multi PenggunaDukungan AhliCadanganSinkronisasi cerdasSolusi PribadiSolusi BisnisOpsi timFolder offlineRiwayat dan pemulihan file
Alternatif selain Adobe Express
Fiverr Logo Designers: Harga Terbaik
Skor Kami
4.9
Harga paling rendah untuk desain profesional
Baca Ulasan
Wix Logo Maker: Alat DIY Terbaik Gratis
Skor Kami
4.5
Dapatkan logo gratis untuk penggunaan non-komersial
Baca Ulasan
Looka: Pembuat Logo AI Terbaik
Skor Kami
4.8
Wizard yang hebat dapat menghasilkan 100-an pilihan logo
Baca Ulasan
DesignCrowd: Desainer Profesional Terbaik
Skor Kami
4.7
Menjalankan kontes dan menerima 30+ desain dengan setiap permintaan
Baca Ulasan
1186944
Logo Kustom Terbaik1image

Dapatkan Logo Pesanan Hanya $5!

Pekerjakan desainer profesional dalam hitungan menit