Kami memberi peringkat vendor berdasarkan pengetesan dan penelitian yang ketat, tetapi juga mempertimbangkan umpan balik Anda dan perjanjian komersial kami dengan penyedia. Halaman ini berisi tautan afiliasi. Pengungkapan Iklan
  1. Website Planet
  2. >
  3. Blog
  4. >
  5. 6 Platform E-commerce Terbaik untuk Dropship di 2024

6 Platform E-commerce Terbaik untuk Dropship di 2024

Emma Ayres Ditulis oleh:
Joshua Bromley Ditinjau oleh:
29 Agustus 2024
Dropshipping atau dropship adalah model bisnis yang menjual produk tanpa harus secara fisik memiliki produk tersebut, cukup dengan meneruskan pesanan kepada pihak grosir/seller untuk mendapatkan komisi.

Para influencer finansial tidak akan meyakinkan Anda bahwa dropship menjadi tiket untuk usaha e-commerce yang sukses. Jangan salah sangka dulu, usaha yang sedang marak ini luar biasa menguntungkan, tetapi tanpa platform e-commerce yang hebat untuk menopang situs web dropship, kemungkinan kecil Anda bisa sukses.

Hal itu karena tidak semua platform e-commerce yang menyatakan mendukung bisnis dropship memiliki fitur untuk membekingi klaim mereka. Tidak sedikit yang minus akan aplikasi pengalihan email otomatis ke seller/grosir Anda, padahal ini vital untuk menjaga bisnis Anda agar tetap berjalan mulus. Dan bahkan sekalipun mereka menyediakan aplikasi ini, mereka mungkin mengenakan biaya tinggi sehingga menggerus margin keuntungan Anda.

Setelah menguji lusinan platform e-commerce, saya sudah merampingkan hasilnya menjadi enam ke dalam sebuah daftar yang menawarkan fitur-fitur fantastis untuk usaha dropship. Meskipun tidak ada satu pun yang bisa menjadi sarana serba lengkap yang cocok untuk semua, platform ini seluruhnya menawarkan harga yang pantas, kemampuan otomatisasi terbaik, dan mendukung banyak sarana promosi merek.

Bisa jadi Anda sedang menyiapkan usaha dropship baru, atau Anda ingin berpindah dari platform e-commerce lama Anda ke platform dropship dengan dukungan lebih superior, Anda pasti akan menemukan yang paling tepat untuk usaha Anda dalam daftar saya.

Tidak ada Waktu? Berikut Adalah 6 Platform E-commerce Terbaik untuk Dropship di 2024

  1. Wix1 – Platform ramah pemula namun serbaguna dengan sarana pemasaran terpadu untuk dropshipper.
  2. Squarespace1 – Platform modern ramah pemula dengan banyak sarana untuk menggegas promosi merek Anda.
  3. Shopify1 – Platform e-commerce yang mantap dengan ratusan integrasi dropship.

Lihat 3 Pilihan Hebat Lainnya | Tabel Perbandingan | Pertanyaan Umum

Apa yang Kami Lihat Pada Platform E-Commerce Terbaik untuk Dropship

Barangkali Anda berasumsi kalau sebagian besar platform e-commerce memiliki kemampuan yang diperlukan untuk bisnis dropship, tidak benar seperti itu. Saya sudah benar-benar mencermati fitur ini saat menjalankan pengujian saya:
  • Integrasi dropship. Tanpa integrasi dropship agar meng-update data produk secara otomatis dan meneruskan pesanan ke seller, Anda terpaksa secara manual meng-update segalanya sendiri. Integrasi ini luar biasa penting untuk manajemen waktu dan layanan pengguna.
  • Sarana pemasaran adaptif. Semua bisnis dropship yang sukses perlu strategi pemasaran yang tangguh, dan itu akan lebih mudah dicapai dengan sarana pemasaran otomatis yang menghubungkan situs web Anda. Setiap platform e-commerce pada daftar saya memiliki sarana integrasi bawaan atau dari pihak ketiga yang fantastis.
  • Skalabilitas. Platform e-commerce Anda harus mampu mendukung segala pertumbuhan bisnis Anda, mungkin itu melalui memberikan lebar pita dan penyimpanan tak terbatas atau menjadikan peningkatan paket berjalan lancar.
  • Harga. Bisnis dropship tidak selalu memiliki margin besar dalam produknya, dan ongkos bulanan dan komisi per penjualan yang tinggi benar-benar bisa menggerogoti keuntungan Anda. Itulah sebabnya saya memastikan setiap platform e-commerce pada daftar ini memiliki harga yang jelas dan ekonomis.
  • Kemudahan penggunaan. Setiap platform e-commerce yang masuk dalam peringkat saya di bawah ini memudahkan untuk membangun situs web dropship. Bukan hanya itu, tetapi semuanya memiliki fitur proses di balik layar (back-end) untuk membantu merampingkan manajemen bisnis Anda, serta dukungan dokumentasi yang baik guna menjawab semua pertanyaan Anda kapan saja diperlukan.

LOCALIZED IMAGES_ Best Dropshipping Platforms
Wix memiliki 80+ templat dengan toko siap pakai, tetapi di semua templat Anda bisa menambahkan toko dropship
Wix menjadi pilihan yang mantap bagi bisnis dropship baru dan yang sudah lama. Dengan perpustakaan amat luas dengan 800+ templat buatan desainer dan mungkin merupakan editor seret dan lepas paling serbaguna yang pernah saya pergunakan, Wix memberikan Anda keleluasaan untuk membuat situs yang persis seperti keinginan Anda. Lebih dari itu Editornya mendukung Bahasa Indonesia.

Aplikasi pasar Wix mencakup lebih dari 100 integrasi pemasaran pihak ketiga. Ini tentu memudahkan Anda untuk menghubungkannya dengan akun Google Business Anda, layanan pemasaran email, dan platform media sosial ke situs web Anda. Selain itu, platform pemasaran email bawaan Wix akan menunjang Anda agar selalu terhubung dengan para pelanggan dan mendorong mereka melakukan transaksi lagi.

Lebih penting lagi, setiap toko e-commerce Wix mendapatkan akses ke 35+ aplikasi dropship dan pencetakan saat dibutuhkan1, termasuk aplikasi populer Sprocket, Printful, dan Modalyst. Bahkan ada aplikasi khusus dropship, seperti Dripshipper untuk produk kopi dan BDroppy untuk pakaian. Tidak peduli toko dropship jenis apa yang ingin Anda bangun, Anda bisa melakukannya dengan Wix.

Hanya dengan $17.00/bln, Paket Business Basic Wix merupakan pilihan ekonomis yang memberikan Anda kuota data dan macam produk yang tidak terbatas. Hebatnya lagi Anda akan mendapatkan voucher iklan untuk mempromosikan bisnis Anda dan meningkatkan kepopuleran Anda dengan semua paket Business. Harap dicatat bahwa ini hanya berlaku pada pemasang iklan baru di Google dan para pengguna di negara-negara tertentu, sayangnya bukan untuk Indonesia.

1
wix-logo-alt

Wix sekarang hanya seharga $17.00 per bulan!

Jangan lewatkan penawaran besar ini!

7309 pengguna menggunakan kupon ini

Fitur-fitur

  • Banyak opsi pembayaran. Wix mendukung 50+ portal pembayaran di seluruh dunia, termasuk PayPal, Stripe, dan Klarna. Anda juga bisa memanfaatkan portal pembayaran milik Wix, yaitu Wix Payments, untuk mulai menerima pembayaran dengan segera.
  • Alat SEO bawaan. SEO Wiz dari Wix tidak cuma membantu Anda mengoptimalkan setiap halaman Anda untuk kata kunci tertentu, fasilitas ini juga menunjukkan Anda cara agar situs Anda segera diindeks oleh mesin pencari. Jika Anda masih anyar dengan pemasaran SEO, panduan SEO Wix yang luas akan menjelaskan secara mendetail jenis pemasaran seperti ini.
  • Fasilitas pemasaran terpadu. Wix Ascend menawarkan banyak sekali sarana pemasaran seperti pemasaran email, posting media sosial, otomatisasi, dan analitis. Hanya tersedia untuk biaya tambahan bulanan, tetapi layak dengan biayanya karena akan memudahkan untuk mengontrol segala sesuatunya hanya dari satu dasbor.
  • Wix ADI. Jika Anda ingin menghemat waktu dalam membangun situs web Wix, Anda bisa memanfaatkan sarana desain Wix yang didukung AI (kecerdasan buatan) untuk membuat templat kustom dalam hitungan menit. Hal ini bagus sekali untuk membuat Anda tampil menonjol di antara para pesaing tanpa perlu keahlian desain.
Baca ulasan ahli Wix kami untuk melihat fitur hebat e-commerce lainnya.

Integrasi dropship Lebih dari 35, termasuk Sprocket, Modalyst, dan Printful
Fitur Pemasaran dan SEO Pemasaran email, otomatisasi, dan alat SEO terpadu, serta ratusan aplikasi pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah Tak Terbatas
Harga awal (paket e-commerce) $17.00

2. Squarespace: Terbaik untuk Promosi Merek dan Desain Toko yang Memukau1

Squarespace template example
140+ templat Squarespace semuanya modern, menarik perhatian, dan dioptimalkan untuk perangkat mobile
Salah satu tantangan terbesar dropship adalah bagaimana agar toko Anda TAMPIL BEDA dengan pesaing lainnya. Jika Anda ingin membangun toko dengan pengalaman pengguna yang benar-benar unik, coba lihat pada Squarespace. Meskipun tidak menawarkan templat sebanyak builder lainnya, masing-masing templat miliknya sangat mudah disesuaikan dan bersahabat dengan perangkat mobile. Anda juga bisa menambahkan CSS dan JavaScript kustom ke bagian mana pun di situs web Anda, sehingga memberikan Anda kendali penuh atas penampilan situs Anda.

Anda juga menyesuaikan proses di kasir1. Squarespace memungkinkan untuk mengumpulkan informasi sebanyak mungkin sesuai kebutuhan Anda, dan Anda bisa merampingkan prosesnya dengan memungkinkan pelanggan yang memiliki akun untuk mengisi informasi alamat dan pembayaran mereka sendiri. Bahkan Anda bisa merancang secara khusus halaman konfirmasi order agar cocok dengan promo merek (branding) Anda yang lain.

Perlu untuk diperhatikan bahwa paket Bisnis Squarespace memotong 3% dari setiap transaksi. Tidak berlebihan, terutama karena paket ini nilainya cukup baik untuk apa yang Anda dapatkan. Tetapi ketika bisnis Anda mulai berkembang, pastikan agar Anda meng-upgrade ke paket Commerce Basic atau Advanced guna menghindari biaya tambahan.

1
squarespace-logo-alt-2-1

Hemat hingga potongan 36 % paket SquareSpace Anda hari ini!

Plus dapatkan domain gratis selama satu tahun!

1121 pengguna menggunakan kupon ini

Fitur-fitur

  • Hal vital tidak terbatas. Semua paket Squarespace ditunjang dengan lebar pita, macam produk, dan jumlah kontributor yang tidak terbatas, jadi Anda tidak terpaksa meng-upgrade paket setelah bisnis Anda berkembang.
  • Fasilitas blog Great blogging tools. Blog merupakan cara yang sangat bagus untuk meningkatkan SEO situs web Anda, menarik pelanggan baru, dan membuat Anda lebih menonjol dibandingkan para pesaing. Fasilitas blog Squarespace menggunakan editor yang sama seperti halaman situs web Anda, memudahkan untuk memublikasikan konten yang menarik.
  • Pemasaran email gratis. Anda akan mendapatkan layanan pemasaran email gratis yang memungkinkan Anda mengirimkan hingga tiga kampanye pemasaran. Sebenarnya ini agak biasa dibandingkan dengan beberapa layanan pihak ketiga, tetapi ini sarana yang bagus untuk memulai pemasaran tanpa mengurangi keuntungan Anda.
  • Fasilitas media sosial. Alat bantu Unfold dari Squarespace yang tercakup di setiap paket, membantu Anda merancang posting dan video media sosial yang menarik perhatian. Dengan tersedianya ratusan templat, pengaturan, dan grafik, Anda akan mendapatkan semua yang Anda perlukan untuk membangun posting media sosial yang menggugah minat.
Pelajari selengkapnya tentang fitur promosi merek dalam ulasan lengkap Squarespace kami.

Integrasi dropship Mengintegrasikan seni dari Where, Printful, Printique, Sprocket, dan Syncee
Fitur Pemasaran dan SEO Analisis, pemasaran email, dan alat SEO terpadu, serta lusinan integrasi dari pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah Tak Terbatas
Harga awal (paket e-commerce) $23.00

3. Shopify: Aneka Ragam Aplikasi Dropship1

Shopify template example
Templat Shopify dirancang dengan baik, tetapi tidak murah
Shopify bisa dianggap sebagai salah satu platform e-commerce untuk dropship paling terkenal bukan tanpa alasan yang tepat. Shopify memiliki 350+ aplikasi dropship1, sehingga boleh dipastikan Anda akan menemukan partner grosir di Shopify yang sangat cocok dengan bisnis Anda. Aplikasi populernya seperti Sprocket, Printful, dan DSers untuk AliExpress, serta pilihan lebih spesial merek sendiri untuk kosmetik, lilin, dan bahkan berlian.

Sebagian besar aplikasi tersebut berfungsi dengan cara yang sama – setelah memilih produk yang Anda inginkan, informasinya akan diimpor secara otomatis ke halaman produk baru di situs Anda. Pesanan masuk dikumpulkan ke dalam satu dasbor, sehingga Anda bisa mengirimkan order Anda kepada penyuplai hanya dengan satu klik. Beberapa aplikasi, seperti Sprocket, bahkan menyediakan pelacakan order waktu real untuk pelanggan Anda, membantu membangun kepercayaan pelanggan Anda.

Namun, tentu saja ada harganya. bahkan pada paket paling mahal Shopify, Anda harus membayar sedikit komisi pada setiap penjualan yang tidak diproses melalui Shopify Payments. Komisinya tidak besar, tetapi perlu dipertimbangkan jadi Anda bisa mengatur harga agar menutupi komisi itu.

1
shopify-logo-alt

Hemat hingga 25 % untuk paket Shopify Anda!

Penawaran waktu terbatas - Jangan terlewat!

928 pengguna menggunakan kupon ini

Fitur-fitur

  • Paket berlimpah. Anda akan mendapatkan jenis produk, lebar pita, dan penyimpanan tidak terbatas pada paket Shopify Anda. Jika membutuhkan lebih banyak jumlah staf atau ingin mengurangi komisi per penjualan, Anda harus meng-upgrade, tetapi tidak perlu khawatir kekurangan sumber daya jika bisnis Anda meledak dalam semalam.
  • Dukungan 24/7. Jika membutuhkan bantuan di luar jam kerja biasanya, Shopify akan melayani Anda dengan chat langsung 24/7 dalam bahasa Inggris, dukungan tiket, dan basis pengetahuan yang luas.
  • Fitur pemasaran terpadu. Setiap paket Shopify sudah dilengkapi dengan pelaporan, pemasaran email, dan alat SEO terpadu. Shopify juga membuka webinar dan kursus gratis guna membantu Anda mempelajari seluk-beluk pemasaran.
  • Pakar Shopify. Mungkin Anda perlu bantuan mengoptimalkan saluran penjualan Anda atau mengurus SEO situs web Anda, Shopify memiliki sederetan pakat tepercaya yang bisa Anda rekrut. Optimalisasi situs web bisa mendukung atau menggagalkan kesuksesan usaha dropship Anda, jadi merekrut seorang ahli SEO bisa menjadi pilihan yang tepat jika Anda memiliki anggaran lebih besar untuk dibelanjakan.
Cari tahu mengapa Shopify terbaik untuk bisnis dropship dalam ulasan mendetail kami.

Integrasi dropship Lebih dari 350, termasuk Sprocket, Printful, dan CJDropshipping
Fitur Pemasaran dan SEO Pemasaran email, otomatisasi pemasaran, dan builder iklan terpadu, serta integrasi pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah Tak Terbatas
Harga awal (paket e-commerce) $29.00

Zyro template example
140+ templat Zyro semuanya simpel, modern, dan sepenuhnya dapat disesuaikan
Berkaitan dengan dropship, satu hal yang terbaik adalah Anda bisa segera memetik hasil dari suatu produk yang menjadi viral. Pilih Zyro jika Anda ingin membuka toko dengan segera. Itu karena templatnya yang simpel dan editornya yang intuitif, bahkan tersedia dalam Bahasa Indonesia, Anda akan bisa menyiapkan toko dropship baru dalam waktu kurang dari satu jam.

Malah Zyro memiliki generator untuk kebijakan pengembalian dana, kebijakan privasi, dan syarat dan ketentuan agar mempercepat pembuatan toko Anda yang memenuhi persyaratan legalitas. Dikombinasikan dengan integrasi dropship populer seperti Sprocket dan Printful yang memungkinkan Anda mengimpor informasi produk dengan mudah, Zyro menunjang untuk mengawali bisnis dropship produk-produk yang sedang ngetrend dalam hitungan hanya beberapa jam saja.

Anda juga akan mendapatkan beberapa sarana yang didukung AI, meskipun belum sempurna, bisa memberikan Anda batu pijakan untuk promosi merek dan pemasaran Anda. Slogan generator AI Zyro, sebagai contoh, merupakan bahan inspirasi yang bagus untuk membangun merek, sedangkan penulis AI-nya akan membantu Anda menemukan ide-ide konten untuk blog dan pemasaran SEO Anda.

Fitur-fitur

  • Dukungan komprehensif dalam bahasa Inggris. Tim Zyro siap siaga 24/7 via email dan chat langsung untuk membantu sekiranya Anda membutuhkannya. Ada juga basis pengetahuan dengan bagian Pertanyaan Umum/FAQ dalam Bahasa Indonesia dan tutorial video sebagai referensi cepat. Dan mungkin Anda tidak sabar menunggu bantuan, Anda selalu bisa membayar sedikit tambahan setiap bulan untuk ekstensi prioritas dukungan dari Zyro.
  • 70+ metode pembayaran. Zyro mendukung lebih dari 70 metode pembayaran di 200 negara, sehingga bisa sangat memudahkan pelanggan untuk belanja di toko Anda.
  • Lebar pita tidak terbatas. Jika trafik situs web Anda tiba-tiba melonjak, jangan khawatir – Zyro menyediakan lebar pita tidak terbatas pada semua paketnya. Ini sangat tepat jika Anda ingin mendapatkan profit dari produk yang sedang tren dan bisa menarik banyak pelanggan belanja.
  • Integrasi media sosial. Anda bisa memantau kinerja iklan Facebook Anda dalam dasbor Zyro dan memakai Messenger untuk mengobrol dengan para pelanggan. Anda juga akan bisa menghubungkan WhatsApp untuk berbicara dengan pelanggan secara langsung dari desktop atau ponsel/tablet Anda.
Baca ulasan ahli kami untuk melihat bagaimana Zyro bisa membantu Anda membangun toko e-commerce.

Integrasi dropship Sprocket, Printful, Syncee, dan NextsChain
Fitur Pemasaran dan SEO Alat SEO terpadu, serta lusinan integrasi dari pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah 500
Harga awal (paket e-commerce) $4.41

5. WordPress.com: Terbaik untuk Situs Dropship Kustom1

WordPress.com template example
Anda bisa menambahkan kode buatan sendiri (kustom) pada semua 160+ tema WordPress.com
Jika Anda memerlukan fitur yang seratus persen kustom, jangan melihat ke mana-mana selain WordPress.com. Anda bukan hanya mendapatkan fitur analisis, keamanan, dan sarana pencadangan bawaan, tersedia juga 54.000+ pilihan plugin. Lebih bagusnya lagi, sebagian besar plugin tersebut GRATIS, jadi Anda tidak perlu khawatir situs web Anda menggerogoti margin keuntungan Anda. Hal mantap lainnya adalah antarmuka penggunanya tersedia dalam Bahasa Indonesia.

Untuk menggunakan WordPress.com sebagai dropship, Anda perlu mengintegrasikan WooCommerce. Ini juga berarti Anda harus mendaftar paket Business WordPress.com (tapi Anda tidak perlu membayar biaya tambahan untuk itu). Namun, ini penawaran yang sangat baik kalau Anda mempertimbangkan semua fitur impresif yang Anda dapatkan dari WooCommerce, seperti bilah pencarian, satu halaman kasir, ekspor order dalam jumlah besar, dan banyak lagi.

Dengan begitu banyak plugin yang ditawarkan, Anda bisa membangun toko dropship yang benar-benar unik dan memberikan pengalaman berbelanja yang luar biasa. Bersiap-siap saja untuk menghabiskan lebih banyak waktu untuk menyiapkan situs web Anda, sebab WordPress.com memiliki tahap belajar yang lumayan terjal melebihi sebagian besar platform e-commerce Software-as-a-Service (SaaS).

Fitur-fitur

  • Sarana SEO tingkat lanjut. Anda bisa mengatur meta deskripsi halaman, menyesuaikan judul halaman, dan bahkan meninjau bagaimana penampilan halaman Anda pada mesin pencari dan situ media sosial. Anda juga akan mendapatkan fitur blog unggulan WordPress.com, sangat cocok untuk meningkatkan SEO toko Anda.
  • Dukungan prioritas. Chat langsung 24/7 WordPress.com siap digunakan pada paket eCommerce. Dengan ini Anda akan diprioritaskan dalam antrean dukungan, jadi tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan bantuan dan saran.
  • Unggah tema kustom. Pada paket eCommerce, Anda akan bisa mengunggah tema kustom. Bisa jadi Anda menggunakan salah satu di antara ribuan tema pihak ketiga WordPress yang sudah disediakan, atau merekrut desainer untuk membuatkan Anda tema kustom, Anda akan bisa membangun toko dropship yang tampil beda.
  • Pencadangan otomatis. Memiliki cadangan toko dropship Anda sangat berguna ketika terjadi suatu kendala Anda bisa kembali online dengan cepat. WordPress.com membuat cadangan situs Anda secara otomatis dan memungkinkan Anda mengembalikan perubahan hanya dengan satu klik.
Baca ulasan ahli WordPress.com kami untuk meninjau fitur hebat lainnya untuk dropship.

Integrasi dropship Lebih dari 130, termasuk Sprocket, WooCommerce Dropshipping, dan Printful
Fitur Pemasaran dan SEO Analisis, SEO, alat media sosial, integrasi Mailchimp terpadu, serta plugin pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah Bervariasi – dibatasi oleh besarnya ruang penyimpanan
Harga awal (paket e-commerce) $25.00

6. BigCommerce: Terbaik untuk Skalabilitas (Jika Anda Memiliki Anggaran)1

BigCommerce template example
BigCommerce menawarkan 290+ templat yang dioptimalkan untuk berbagai ukuran toko
BigCommerce sangat cocok untuk toko yang berfokus pada perkembangan. Setiap paket ditunjang dengan jumlah produk dan jumlah staf yang tidak terbatas, dan Anda tidak perlu membayar komisi transaksi tambahan di luar biaya pemrosesan pembayaran. Anda juga akan mendapatkan semua fitur e-commerce yang Anda perlukan, seperti sarana pelaporan, kartu hadiah dan diskon, kemampuan untuk menerima pembayaran berbagai mata uang, dan lain-lain.

Anda akan bisa mencetak hingga Rp. 700.000.000/tahun pada paket Starter dari BigCommerce sebelum perlu meningkatkan, ini limit yang sangat besar bagi toko dropship baru yang masih memantapkan basis pelanggannya. Saat usaha Anda mulai berkembang, Anda perlu naik ke paket Plus yang akan melipat-tigakan limit omzet Anda dan menawarkan fasilitas pemasaran tambahan.

Meskipun demikian, BigCommerce bukan platform e-commerce paling murah di pasaran. Dengan harga $29.00/bln, paket paling murah harganya kurang lebih sama dengan paket tingkat menengah sebagian besar platform lain, sehingga mungkin ini bukan solusi paling efektif biaya untuk toko-toko yang masih gres. Namun, jika Anda berkeinginan untuk meningkatkan bisnis Anda, berinvestasi pada BigCommerce sekarang yang akan memberikan keuntungan besar di belakang hari.

Fitur-fitur

  • Lebar pita tidak terbatas. Jika Anda mendapatkan lonjakan trafik yang tiba-tiba, kinerja toko Anda tidak akan terpengaruh. Anda juga akan mendapatkan ini di setiap paket BigCommerce, tentu hal ini akan membantu Anda menyajikan pengalaman pengguna terbaik tidak peduli menjadi seberapa besar toko Anda.
  • Universitas BigCommerce. BigCommerce menyediakan berbagai sarana pembelajaran agar menunjang menumbuhkan bisnis dropship Anda. Anda bisa mendapatkan pelatihan pada salah satu lokasi BigCommerce, langsung di lokasi bisnis Anda, atau secara online.
  • Berbagai saluran penjualan. Anda bisa menghubungkan akun Amazon, eBay, Wish, dan media sosial Anda ke toko BigCommerce untuk mengembangkan bisnis Anda di banyak platform. Anda juga bisa menelusuri performa Anda di semua platform tersebut melalui dasbor BigCommerce Anda.
  • Pelaporan waktu real. Memantau secara ketat kinerja toko Anda secara waktu real, dengan pelaporan dan sarana analisis terpadu BigCommerce.
Lihat bagaimana BigCommerce bisa membantu menumbuhkan bisnis online Anda dalamtinjauan mendalam kami.

Integrasi dropship Lebih dari 35, termasuk Sprocket, Printful, dan Syncee
Fitur Pemasaran dan SEO Pelaporan, alat SEO, dan sarana media sosial terpadu, serta lusinan integrasi dari pihak ketiga
Pembatasan produk pada paket lebih murah Tak Terbatas
Harga awal (paket e-commerce) $29.00

Manakah Platform E-Commerce Terbaik untuk Dropship?

Dropship bisa menjadi bisnis yang sangat menguntungkan, tetapi Anda membutuhkan dukungan platform e-commerce berkemampuan tinggi di belakang situs web Anda agar memberikan peluang sukses tertinggi. Tanpa sarana pemasaran yang efektif untuk memikat dan menggelitik minat pelanggan, dan tanpa integrasi dropship yang tepat dalam otomatisasi penyediaan produk dan pemenuhan pesanan, kemungkinan sekali Anda tidak akan menghasilkan keuntungan.

Wix menjadi pilihan paling ideal1 jika Anda berfokus pada membangun basis pelanggan. Dengan banyak sekali sarana pemasaran terpadu dan 100+ integrasi pemasaran pihak ketiga, Anda akan memiliki segala yang Anda perlukan untuk menemukan pelanggan baru dan membuat mereka terus datang kembali.

Coba lihat Squarespace1 jika menginginkan toko dropship yang tampil beda dari yang lain. Masing-masing 140+ templat-nya unik, ramah mobile, dan dapat disesuaikan sepenuhnya. Anda juga akan bisa mengatur halaman kasir dan produk Anda, memungkinkan Anda membangun pengalaman pengguna yang sepenuhnya dioptimalkan.

Jika Anda memusatkan perhatian pada daftar produk dengan informasi lengkap, maka Anda akan menyukai Shopify1. Dengan lebih dari 350 aplikasi dropship dan pencetakan menurut kebutuhan – serta jajaran penyuplai grosir dan promo produk – Anda akan bisa menemukan produk dan grosir yang cocok untuk bisnis Anda.

Masih tidak yakin? Cermati perbandingan singkat saya untuk platform e-commerce terbaik untuk toko dropship:

Coba Gratis Fitur

Terbaik
Ter

baik

Untuk
Paket

E-Com

merce

Term

urah
Dasbor Bahasa Indonesia
Wix Sederetan sarana

pemasaran

dan alat

SEO terpadu,

serta

ratusan integrasi

dari

pihak ketiga
Membangun

hubungan berkesinambungan

dengan pelanggan

dan mendorong bisnis berulang
$17.00
Square

space
Sarana desain unggulan

untuk membangun

toko dropship yang benar-benar unik
Membangun

merek dan

pengalaman

pelanggan yang unik
$23.00
shopify Sangat banyak penyuplai grosir

dan promo

produk, serta 350+ aplikasi dropship
Membangun toko

dropship dengan

jajaran produk yang unik
$29.00
Zyro Sarana AI untuk memudahkan

dalam menyiapkan

toko dropship baru
Membangun toko

dropship dengan

cepat agar bisa

segera ikut

mengambil

untung dari produk

yang ngetrend
$4.41
WordPress

.com
54.000+ plugin

guna membantu

Anda

menciptakan pengalaman e-commerce

yang sepenuhnya kustom
Membangun backend

e-commerce

kustom untuk menunjang toko dropship Anda
$25.00
Big

Commerce
Lebar pita, penyimpanan, jenis produk,

dan jumlah staf tidak terbatas pada setiap akun
Membangun toko

dropship yang

berfokus pada pertumbuhan
$29.00

Pertanyaan Umum

Platform mana yang terbaik untuk dropship?

Pilihan teratas kami untuk dropship adalah Wix. Platform ini memiliki ratusan templat elegan dan modern serta banyak sekali sarana pemasaran terpadu untuk membantu Anda menarik dan mempertahankan pelanggan baru. Selain itu, Anda akan mendapatkan akses ke lebih 130 aplikasi dropship, sehingga memberi Anda banyak pilihan untuk bermitra dengan para penyuplai.

Apakah dropship menguntungkan?

Dropshipping atau dropship bisa menjadi model bisnis yang sangat menguntungkan, tetapi untuk sukses perlu strategi jitu, ketekunan, dan platform e-commerce yang bagus. Anda akan membutuhkan berbagai fitur kunci untuk menjalankan bisnis dropship Anda, tetapi membayar itu akan berdampak besar pada margin keuntungan Anda. Untungnya, platform e-commerce terbaik untuk dropship sudah memiliki semua fasilitas yang Anda perlukan sebagai bawaan/standar.

Bagaimana saya memulai bisnis dropship secara gratis?

Ada beberapa cara untuk meminimalkan biaya startup Anda. Shopify memberikan coba gratis 14 hari, dan meskipun Anda tidak bisa mulai menjual tanpa membeli paket, Anda akan bisa menghubungkan secara gratis aplikasi Sprocket untuk mulai menyediakan produk. Ini memberikan Anda waktu dua minggu untuk menyiapkan toko Anda dan mengevaluasi fitur-fitur Shopify sebelum Anda siap membayar.

Apakah Wix atau Shopify lebih baik untuk bisnis dropship?

Itu tergantung pada target bisnis Anda. Jajaran aplikasi dropship Shopify memudahkan untuk membangun daftar produk dengan informasi mendetail, sehingga akan bagus jika Anda menginginkan katalog yang benar-benar unik. Di sisi lain, Wix memiliki jajaran templat gratis yang lebih luas dan sarana pemasaran fantastis.

Baca Artikel ini
4.0 Rating dari 2 pengguna
Anda sudah voting! Batalkan
Kolom ini wajib diisi Maximal length of comment is equal 80000 chars Panjang komentar minimal sama dengan 10 huruf
Ada komentar?
Kolom Wajib Maximal length of comment is equal 5000 chars Panjang komentar minimal sama dengan 50 huruf
0 dari minimum 50 huruf
Balas
Lihat %s jawaban
View %s reply
Artikel terkait
Tampilkan artikel terkait lainnya
Kami memeriksa semua komentar pengguna dalam 48 jam guna memastikan komentar berasal dari orang yang nyata seperti Anda. Kami senang Anda berpikir artikel ini bermanfaat - kami akan sangat menghargai jika Anda beritahukan lebih banyak orang tentang ini.
Popup final window
Bagikan artikel blog ini dengan teman dan rekan sekarang juga:

We check all comments within 48 hours to make sure they're from real users like you. In the meantime, you can share your comment with others to let more people know what you think.

Sebulan sekali Anda akan menerima tip, trik, dan saran yang menarik dan mencerahkan guna meningkatkan performa situs web Anda dan mencapai sasaran-sasaran marketing digital Anda!

Sangat senang Anda enyukainya

Bagikan ke teman-teman Anda!

1 1 1

Atau ulas kami di 1

2882836
50
5000
44113743